Jumat, Maret 29, 2024

Kader Gerindra Dukung NADI, DPD Gerindra Keluarkan SK Pemecatan

Tanjung, HarianNTB.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Lombok Utara mengusulkan pemecatan kadernya yang mendukung Najmul-Suardi (NADI) di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lombok Utara.

Hal tersebut dilakukan, buntut dari sejumlah kader dan pengurus partai Gerindra yang melakukan deklarasi dukungan kepada NADI pada Jum’at (30/10/2020) lalu. Mereka adalah kader dan pengurus partai yang kecewa terhadap putusan Gerindra yang mendukung Djohan-Danny (Djoda-Akbar).

Ketua DPC Gerindra Sudirsah Sujanto saat di konfirmasi Harian NTB, Kamis, (12/11/2020) mengatakan, telah mengusulkan pemecatan melalui Dewan Pimpinan Daerah Partai (DPD) Gerindra untuk diteruskan ke DPP.

- Advertisement -

”Saya selaku ketua DPC sudah melakukan mekanisme sesuai AD ART partai, sudah mengusulkan pemecatan melalui DPD untuk diteruskan ke DPP’’ Jelas Sudirsah kepada Harian NTB.

Menurutnya, pemecatan itu dilakukan lantaran tidak sejalan dengan garis komando Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Sekjen DPP yang telah menetapkan dukungan kepada pasangan Djohan-Danny (Djoda Akbar) malalui B1KWK.

Selain itu, dirinya juga mengatakan, Surat Keputusan (SK) Pemecatan sudah dikeluarkan oleh Sekretaris DPD Gerindra NTB, Ali Utsman Ahim.

”Beliau (Ali Ustman Sekjen DPD-red) sudah mengeluarkan SK pemecatan’’ Terang Sudirsah kepada Harian NTB.

Sementara itu, Sekjen DPD Gerindra Ali Utsman Ahim saat dikonfirmasi Jurnalis Harian NTB membenarkan dikelurkannya SK Pemecatan tersebut.

”Ya betul, sudah kami kirimkan (SK Pemecatan-red) ke DPC KLU”. Singkat Ali saat dikonfirmasi Harian NTB. (DMS)

- Advertisement -

Related Articles

Stay Connected

1,929FansSuka
3,257PengikutMengikuti
22PengikutMengikuti
- Advertisement -

Latest Articles